TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 1:9

Konteks
1:9 Karena Allah, yang kulayani u  dengan segenap hatiku dalam pemberitaan Injil Anak-Nya, adalah saksiku, v  bahwa dalam doaku aku selalu mengingat kamu: w 

Roma 1:16

Konteks
Injil itu kekuatan Allah
1:16 Sebab aku mempunyai keyakinan yang kokoh dalam Injil, g  karena Injil adalah kekuatan Allah h  yang menyelamatkan 1  setiap orang yang percaya, i  pertama-tama orang Yahudi, j  tetapi juga orang Yunani. k 

Roma 15:16

Konteks
15:16 yaitu bahwa aku boleh menjadi pelayan Kristus Yesus bagi bangsa-bangsa bukan Yahudi s  dalam pelayanan pemberitaan Injil Allah, t  supaya bangsa-bangsa bukan Yahudi dapat diterima oleh Allah sebagai persembahan u  yang berkenan kepada-Nya, yang disucikan oleh Roh Kudus.

Roma 15:29

Konteks
15:29 Dan aku tahu, bahwa jika aku datang mengunjungi kamu, s  aku akan melakukannya dengan penuh berkat Kristus 2 .

Roma 16:25

Konteks
Segala kemuliaan bagi Allah
16:25 Bagi Dia, yang berkuasa q  menguatkan kamu, --menurut Injil r  yang kumasyhurkan dan pemberitaan tentang Yesus Kristus, sesuai dengan pernyataan rahasia, s  yang didiamkan berabad-abad lamanya,

Markus 16:15-16

Konteks
16:15 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk. z  16:16 Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum. a 

Lukas 2:10-11

Konteks
2:10 Lalu kata malaikat itu kepada mereka: "Jangan takut, w  sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa: 2:11 Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, x  yaitu Kristus, y  Tuhan 3 , z  di kota Daud.

Kisah Para Rasul 20:24

Konteks
20:24 Tetapi aku tidak menghiraukan nyawaku sedikitpun 4 , o  asal saja aku dapat mencapai garis akhir p  dan menyelesaikan pelayanan q  yang ditugaskan oleh Tuhan Yesus kepadaku r  untuk memberi kesaksian tentang Injil kasih karunia s  Allah.

Efesus 1:13

Konteks
1:13 Di dalam Dia b  kamu juga--karena kamu telah mendengar firman kebenaran, c  yaitu Injil keselamatanmu--di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan d  dengan Roh Kudus 5  6 , e  yang dijanjikan-Nya itu.

Efesus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus oleh kehendak Allah, b  kepada orang-orang kudus c  di Efesus, d  orang-orang percaya e  dalam Kristus Yesus 10 .

Efesus 2:2

Konteks
2:2 Kamu hidup h  di dalamnya, karena kamu mengikuti jalan dunia ini, i  karena kamu mentaati penguasa kerajaan angkasa, j  yaitu roh yang sekarang sedang bekerja di antara orang-orang durhaka 9 . k 

Efesus 2:2

Konteks
2:2 Kamu hidup h  di dalamnya, karena kamu mengikuti jalan dunia ini, i  karena kamu mentaati penguasa kerajaan angkasa, j  yaitu roh yang sekarang sedang bekerja di antara orang-orang durhaka 10 . k 

Efesus 2:13-14

Konteks
2:13 Tetapi sekarang di dalam Kristus Yesus kamu, yang dahulu i  "jauh", sudah menjadi "dekat j " oleh darah Kristus. k  2:14 Karena Dialah damai sejahtera l  kita, yang telah mempersatukan m  kedua pihak dan yang telah merubuhkan tembok pemisah, yaitu perseteruan,

Efesus 2:1

Konteks
Semuanya adalah kasih karunia
2:1 Kamu dahulu sudah mati karena pelanggaran-pelanggaran dan dosa-dosamu. g 

Titus 1:11

Konteks
1:11 Orang-orang semacam itu harus ditutup mulutnya, karena mereka mengacau banyak keluarga c  dengan mengajarkan yang tidak-tidak untuk mendapat untung yang memalukan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:16]  1 Full Life : MENYELAMATKAN.

Nas : Rom 1:16

Untuk pembahasan mengenai arti kata "keselamatan", bersama dua kata lain yang dipakai Alkitab untuk keselamatan,

lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN.

[15:29]  2 Full Life : MELAKUKANNYA DENGAN PENUH BERKAT KRISTUS.

Nas : Rom 15:29

Pelayanan Paulus disertai kelimpahan berkat, kuasa, kasih karunia, dan kehadiran Kristus. Kapan saja dia melayani, berkat ini disampaikan kepada orang percaya lain. Kita yang melayani Tuhan dan gereja-Nya seharusnya mencari kelimpahan yang sama dalam pelayanan kita.

[2:11]  3 Full Life : JURUSELAMAT ... KRISTUS, TUHAN.

Nas : Luk 2:11

Pada saat kelahiran-Nya, Yesus disebut "Juruselamat".

  1. 1) Sebagai Juruselamat, Ia telah datang untuk membebaskan kita dari dosa, bidang kekuasaan Iblis, dunia yang jahat, ketakutan, kematian, dan hukuman atas pelanggaran kita

    (lihat cat. --> Mat 1:21).

    [atau ref. Mat 1:21]

  2. 2) Juruselamat itu adalah "Kristus, Tuhan" juga. Ia telah diurapi sebagai Mesias yang datang dari Allah dan Tuhan yang memerintah umat-Nya

    (lihat cat. --> Mat 1:1

    [atau ref. Mat 1:1]

    mengenai nama Kristus). Tak seorang pun dapat memiliki Yesus sebagai Juruselamat tanpa tunduk kepada keTuhanan-Nya

[20:24]  4 Full Life : AKU TIDAK MENGHIRAUKAN NYAWAKU SEDIKITPUN.

Nas : Kis 20:24

Yang terutama diperhatikan Paulus bukanlah mempertahankan hidupnya; yang paling penting baginya ialah bahwa ia dapat menyelesaikan pelayanan yang dipercayakan Allah kepadanya. Di manapun tugas itu berakhir, bahkan dengan mengorbankan nyawanya, ia akan menyelesaikan pelayanannya dengan sukacita dan doa agar "Kristus dengan nyata dimuliakan di dalam tubuhku baik oleh hidupku, maupun matiku" (Fili 1:20). Bagi Paulus, hidup dan pelayanan bagi Kristus adalah sama dengan perlombaan yang harus diikuti dengan kesetiaan mutlak bagi Tuhannya (bd. Kis 13:25; 1Kor 9:24; 2Tim 4:7; Ibr 12:1).

[1:13]  5 Full Life : DIMETERAIKAN DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Ef 1:13

Sebagai meterai, Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai tanda kemilikan Allah. Dengan mencurahkan Roh Kudus, Allah memeteraikan kita sebagai milik-Nya (lih. 2Kor 1:22). Demikianlah, kita mempunyai bukti bahwa kita adalah anak angkat Allah dan bahwa penebusan kita itu nyata jikalau Roh Kudus ada dalam hidup kita (ayat Ef 1:5). Kita dapat mengetahui bahwa kita sungguh-sungguh menjadi milik Allah apabila Roh Kudus mengubah dan memperbaharui kita (Yoh 1:12-13; 3:3-6), membebaskan kita dari kuasa dosa (Rom 8:1-17; Gal 5:16-25), memberikan kesadaran bahwa Allah adalah Bapa kita (ayat Ef 1:5; Rom 8:15; Gal 4:6) dan memenuhi kita dengan kuasa untuk bersaksi bagi-Nya (Kis 1:8; 2:4).

[1:13]  6 Full Life : ROH KUDUS.

Nas : Ef 1:13

Roh Kudus dan tempat-Nya dalam penebusan orang percaya menjadi penekanan inti surat ini. Roh Kudus

  1. (1) adalah meterai hak milik Allah (ayat Ef 1:13);
  2. (2) adalah jaminan dari bagian warisan orang percaya (ayat Ef 1:14);
  3. (3) merupakan Roh hikmat dan wahyu (ayat Ef 1:17);
  4. (4) menolong orang percaya apabila menghampiri Allah (Ef 2:18);
  5. (5) membangun tubuh Kristus menjadi bait yang kudus (Ef 2:21-22);
  6. (6) menyatakan rahasia Kristus (Ef 3:4-5);
  7. (7) memperkuat orang percaya dengan kuasa di dalam batin (Ef 3:16);
  8. (8) mendorong kesatuan dalam iman Kristen dengan menjadi sepenuhnya serupa dengan Kristus (Ef 4:3,13-14);
  9. (9) berduka bila ada dosa dalam diri orang percaya (Ef 4:30);
  10. (10) rindu senantiasa memenuhi dan memberi kuasa kepada orang percaya (Ef 5:18); dan
  11. (11) menolong dalam doa dan peperangan rohani (Ef 6:18).

[1:13]  7 Full Life : ROH KUDUS ... JAMINAN.

Nas : Ef 1:13-14

Roh Kudus adalah "jaminan", yaitu cengkeram atau panjar dari warisan kita. Pada zaman ini Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai persekot dari apa yang akan kita miliki sepenuhnya pada masa yang akan datang. Kehadiran dan karya-Nya dalam kehidupan kita menjadi jaminan dari bagian warisan kita pada masa yang akan datang (bd. Rom 8:23; 2Kor 1:22; 2Kor 5:5).

[1:1]  8 Full Life : DALAM KRISTUS YESUS.

Nas : Ef 1:1

Setiap orang percaya "yang setia" memiliki hidup hanya "dalam Kristus Yesus".

  1. 1) Istilah " dalam Kristus", "dalam Tuhan", "dalam Dia", dst. muncul 160 kali dalam surat-surat Paulus (36 kali di Efesus). "Dalam Kristus" berarti bahwa orang percaya kini hidup dan bertindak dalam lingkungan Kristus Yesus. Persatuan dengan Kristus merupakan lingkungan baru orang tertebus. Orang percaya "dalam Kristus" secara sadar memiliki hubungan erat dengan Tuhan mereka, dan dalam hubungan ini kehidupan mereka dipandang sebagai kehidupan Kristus yang hidup dalam diri mereka

    (lihat cat. --> Gal 2:20).

    [atau ref. Gal 2:20]

    Persekutuan pribadi ini dengan Kristus adalah hal yang terpenting dalam pengalaman Kristen. Persatuan dengan Kristus diterima sebagai karunia Allah melalui iman.
  2. 2) Alkitab membandingkan kehidupan baru kita "dalam Kristus" dengan kehidupan lama yang belum diperbaharui "dalam Adam." Sedangkan kehidupan lama itu bercirikan ketidaktaatan, dosa, keterkutukan, dan kematian, kehidupan baru kita "dalam Kristus" bercirikan keselamatan, hidup di dalam Roh, kasih karunia yang berkelimpahan, kebenaran, dan hidup kekal

    (lih. Rom 5:12-21; 6:1-23; 8:1-39; 14:17-19; 1Kor 15:21-22,45-49;

    Fili 2:1-5; 4:6-9;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

[2:2]  9 Full Life : ORANG-ORANG DURHAKA.

Nas : Ef 2:2

Ayat Ef 2:1-4 mengungkapkan alasan utama mengapa orang Kristen harus menaruh belas kasihan dan kemurahan besar terhadap mereka yang masih hidup dalam pelanggaran dan dosa.

  1. 1) Semua orang yang tanpa Kristus dikuasai oleh "penguasa kerajaan angkasa", yaitu Iblis (ayat Ef 2:2). Pikiran mereka dibutakan oleh Iblis terhadap kebenaran Allah (ayat Ef 2:2; 2Kor 4:3-4). Mereka diperbudak oleh dosa dan dorongan tabiat berdosa (ayat Ef 2:3; Luk 4:18).
  2. 2) Karena kondisi rohani orang yang tidak dibaharui, maka terlepas dari kasih karunia Allah, mereka tidak dapat menerima atau mengerti kebenaran (ayat Ef 2:5,8; 1Kor 1:18; Tit 2:11-14).
  3. 3) Orang Kristen harus memandang sesama manusia dari perspektif alkitabiah. Mereka yang terlibat dalam percabulan dan kesombongan patut dikasihani karena perbudakan mereka kepada dosa dan Iblis (ayat Ef 2:1-3; bd. Yoh 3:16).
  4. 4) Mereka yang hidup tanpa Kristus tetap bertanggung jawab atas dosa-dosa mereka, karena Allah memberikan setiap orang terang dan kasih karunia seperlunya agar mereka dapat mencari Allah dan meloloskan diri dari belenggu dosa oleh iman dalam Kristus (Yoh 1:9; Rom 1:18-32; Rom 2:1-16).

[2:2]  10 Full Life : ORANG-ORANG DURHAKA.

Nas : Ef 2:2

Ayat Ef 2:1-4 mengungkapkan alasan utama mengapa orang Kristen harus menaruh belas kasihan dan kemurahan besar terhadap mereka yang masih hidup dalam pelanggaran dan dosa.

  1. 1) Semua orang yang tanpa Kristus dikuasai oleh "penguasa kerajaan angkasa", yaitu Iblis (ayat Ef 2:2). Pikiran mereka dibutakan oleh Iblis terhadap kebenaran Allah (ayat Ef 2:2; 2Kor 4:3-4). Mereka diperbudak oleh dosa dan dorongan tabiat berdosa (ayat Ef 2:3; Luk 4:18).
  2. 2) Karena kondisi rohani orang yang tidak dibaharui, maka terlepas dari kasih karunia Allah, mereka tidak dapat menerima atau mengerti kebenaran (ayat Ef 2:5,8; 1Kor 1:18; Tit 2:11-14).
  3. 3) Orang Kristen harus memandang sesama manusia dari perspektif alkitabiah. Mereka yang terlibat dalam percabulan dan kesombongan patut dikasihani karena perbudakan mereka kepada dosa dan Iblis (ayat Ef 2:1-3; bd. Yoh 3:16).
  4. 4) Mereka yang hidup tanpa Kristus tetap bertanggung jawab atas dosa-dosa mereka, karena Allah memberikan setiap orang terang dan kasih karunia seperlunya agar mereka dapat mencari Allah dan meloloskan diri dari belenggu dosa oleh iman dalam Kristus (Yoh 1:9; Rom 1:18-32; Rom 2:1-16).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA